Andres Celsius (1701-1744), astronom Swedia, penemu thermometer Celsius, yang mendasarkan pengukuran suhu dengan skala 100 derajat.
Dari 1730 hingga 1744 dia menjadi guru besar astronom di Universitas Uppsala. Pada 1740 dia membangun observatorium di sana san menjabat sebagai direkturnya. Pada 1733, kumpulan pengamatannya berjumlah 316 observasi tentang aurora borealis diterbitkan. Pada 1737 dia ikut serta dalam ekspedisi Prancis yang dikirim ke wilayah kutub untuk menghitung posisi satu derajat meridian.
Namun karya yang membuat diingat sampai kini adalah penemuan thermometer Celcius yang berskala 100 derajat, titik 0 derajat diukur dari titik beku air dan titik 100 derajat diukur dari titik dididih air. Namanya juga diabadikan sebagai salah satu satuan ukuran derajat suhu selain Fahrenheit, Kelvin, dan Reaumur.
Sumber: Ensiklopedi Tokoh Sains.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar