Get Gifs at CodemySpace.com
Selamat datang di blog saya ini. Blog ini berisi seputar Biologi SMP, meliputi materi, soal latihan, dan soal-soal OSN SMP, serta berita-berita seputar kegiatan Olimpiade Sains. Anda juga dapat terhubung dengan beberapa situs yang terkait dengan biologi, dengan cara klik pada links blog saya ini.
The fruit of silence is prayer, The fruit of prayer is faith, The fruit of faith is love, The fruit of love is service, The fruit of service is peace. (Buah kesunyian adalah doa, Buah doa adalah iman, Buah iman adalah cinta, Buah cinta adalah pelayanan, Buah pelayanan adalah damai.) **(Mother-Teresa)**

Senin, 10 Januari 2011

TOKOH SAINS: CROOKES, WIILLIAM

William Crookes ( 1832-1919 ), ahli kimia dan fisika Inggris, penemu talium, radiometer, tabung Crookes, dan spintariskop.

Lahir di London, Inggris, pada 17 juni 1832, dan meninggal pada 4 april1919. Menjalani pendidikan di Royal College of Chemistry.

Pada 1859 dia mendirikan Berita kimia ( Chemical News ), dan pada 1864 menjadi editor Jumal Sains Kuartalan ( Quarterly Journal of Science ). Crookes dianungerahi gelar kebangsawanan pada 1897 dan menerima Order of Merit pada 1910.

Crookes merancang penelitian di berbagai lapangan. Dia menemukan unsur talium dan mengembangkan proses amalgamasasi sodium untuk memisahkan perak dan emas dari bijih perak dan bijih emas. Unsur talium ditemukannya ketika dia mempelajari senyawa yang mengandung selenium dengan menggunakan analisis spektrum Kirchhoff Bunsen. Tiba-tiba dia melihat garis hijau pada spektrum, garis yang tidak terdapat pada unsur lain. Dia menamai unsur baru itu talium ( dalam bahasa Yunani artinya “ ranting hijau” ).

Dalam bidang kimia terapan, dia menyelidiki masalah pengolahan kotoran, pembuatan gula bit, dan pencelupan tekstil. Meskipun demikian, karya terpentingnya adalah penelitian tentang proses menghasilkan listrik dari dalam gas. Dia membuat tabung Crookes, menghasilkan sinar katoda untuk pertama kalinya. Dia juga menemukan radiometer dan spintariskop-alat detector.

Sumber: Ensiklopedi Tokoh Sains.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

free counters